Senin, 11 Oktober 2010

ILMU KOMPUTER

Komputer berasal dari Bahasa Latin “Computare” yang berarti menghitung. Komputer merupakan perangkat elektronik yang dapat mengolah data menjadi suatu informasi, dan dapat menjalankan program yang tersimpan dalam memori yang bekerja menurut suatu aturan tertentu.

Ilmu komputer atau dalam bahasa Inggrisnya disebut Computer Science adalah ilmu yang mempelajari tentang komputasi baik perangkat keras , dan juga perangkat lunak.
Tesis Church-turing menyatakan bahwa semua alat komputasi yang telah umum diketahui sebenarnya sama dalam hal apa yang bisa mereka lakukan, sekalipun dengan efisiensi yang berbeda. Tesis ini terkadang dianggap sebagai prinsip dasar dari ilmu komputer.

Ilmu Komputer mempelajari apa yang bisa dilakukan oleh program, dan apa yang tidak (komputabilitas dan intelegensia buatan), bagaimana program harus mengevaluasi suatu hasil (algoritma), bagaimana program harus menyimpan dan mengambil bit tertentu dari suatu informasi (struktur data), dan bagaimana program dan pengguna berkomunikasi (antarmuka pengguna dan bahasa pemrograman).

Selasa, 05 Oktober 2010

Perkembangan Telematika

Telematika berasal dari bahasa perancis “Telematique” yang merujuk pada bertemunya sistem jaringan komunikasi dengan teknologi informasi
Teknologi Informasi merujuk pada sarana prasarana, sistem dan metode untuk perolehan, pengiriman, penerimaan, pengolahan, penafsiran, penyimpanan, pengorganisasian, dan penggunaan data yang bermakna ( Miarso, 2007 ).

Kondisi negara Indonesia membutuhkan total panjang serat optik kabel laut sekitar 35.280 km dan 20.737 km kabel serat optik inland (di daratan). Kebutuhan investasi adalah sebesar USD1.517 miliar. Kondisi existing sekarang ini, yaitu sekitar 15.000 km kabel serat optik yang ada telah dibangun oleh beberapa operator yakni PT Telkom, PT Excelcomindo, PT Indosat, dan PT Comnet Plus. Kabel-kabel tersebut diharapkan nantinya bisa terintegrasi dengan proyek Palapa Ring yang dibangun Pemerintah. Sejauh ini sudah terdapat lima calon investor yang secara formal telah menyatakan ketertarikan (dengan menyampaikan letter of intent) dalam proyek Palapa Ring ini, yaitu PT Bakrie Telecom, PT Wireless Indonesia, PT Telkom, PT Aqela Communications, dan PT Potensi Bumi Sakti. Di luar lima calon investor tersebut masih terdapat sekitar sepuluh calon investor lain yang juga cenderung menunjukkan minatnya.